Bupati Parimo Serap Aspirasi Zona Utara Lewat Konsultasi RPJMD

Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase Didampingi Kepala Bappelitbangda Irwan dan Sekban, Ponco Nugroho Beserta Narasumber Lainnya. (Foto: Prokopim Setda Parigi Moutong)

PARIMO, bawainfo.id – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong mulai menyusun arah pembangunan lima tahun ke depan melalui kegiatan Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) yang dibuka langsung oleh Bupati Erwin Burase, di kediaman bupati, Kecamatan Mepanga. Senin, 21 Juli 2025.

Kegiatan ini menjadi langkah awal penyerapan aspirasi masyarakat khususnya di Zona Satu, meliputi wilayah dari Kecamatan Moutong hingga Tinombo Selatan. Konsultasi publik ini bertujuan membangun rencana pembangunan yang partisipatif, responsif, dan berbasis kebutuhan nyata masyarakat.

Baca Juga :  Inisiatif Sehat Bersama, Parimo Berkomitmen Kesehatan Berkeadilan

Dalam sambutannya, Bupati Erwin menekankan bahwa RPJMD bukan sekadar dokumen perencanaan, tetapi wujud komitmen bersama untuk mewujudkan kemajuan Parigi Moutong secara inklusif.

Pembangunan adalah proses berkelanjutan. RPJMD ini harus menjawab kebutuhan riil dan menjadi arah strategis pembangunan lima tahun ke depan,” ujar Bupati.

Ia juga menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, hingga desa dalam memastikan perencanaan yang terarah dan konsisten.

Baca Juga :  PT Minxing Sampaikan Klarifikasi dan Permohonan Maaf atas Penyebutan Apdurin

Kegiatan ini turut dihadiri para akademisi dan pakar pembangunan daerah, antara lain Prof. Dr. Yunus Kasim, Dr. Yunus Sadino, dan Dr. Yohan. Mereka memberikan masukan strategis sebagai bagian dari penyusunan RPJMD yang komprehensif.

Turut hadir pula Kepala Bappelitbangda Parigi Moutong, para kepala OPD, camat, kepala desa, BPD, serta tokoh masyarakat dari wilayah utara. Seluruh peserta aktif menyampaikan saran dan aspirasi demi kemajuan pembangunan daerah.

Baca Juga :  Lapas Parigi Gandeng LBH Rumah Hukum Tadulako, Perkuat Layanan Hukum bagi Tahanan

Di akhir acara, Bupati mengajak semua pihak terus menjaga koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi lintas sektor agar proses penyusunan RPJMD berjalan lancar dan memberi manfaat luas bagi masyarakat.

Manfaatkan forum ini sebaik mungkin. Sampaikan masukan yang konstruktif agar dokumen ini benar-benar menjadi representasi kebutuhan rakyat Parigi Moutong,” pungkasnya.

Penulis: Prokopim Setda Parigi MoutongEditor: B4M5

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *